1
Pagi ini begitu menawan, terasa menyegarkan dan agak sejuk.  Belakangan ini hujan terus saja mencium bumi membuat sinar matahari tidak begitu lekat meraba kulit. Terkadang Awan-awan tampil ramah, tipis menggelap tanah seakan menyejuk ubun-ubun manusia yang sibuk berhajat di siang hari. 
Pilkades Lukun 2015


Embun masih tertuang dalam daun, lalu menepi dan mengumpul di satu bilah daun yang lebih rendah, hingga terjun melepas diri dan menimpa bumi yang lembab, membuat  tanah tidak mengering apalagi terbang sebagai debu.

Di sekeliling tempat manusia menjejak ini, pohon kelapa tertanam semampai nan indah di mata. Sedangkan angin belum mampu menggoyangkan pucuknya yang menjulang, dan belum juga terhembus menyentuh kulit yang sengaja dicipta Tuhan untuk mengenal tentang rasa. Pagi ini adalah Selasa (7/4/15) pukul 6.00 Wib di Desa Lukun, Kec. Tebingtinggi Timur. Kab. Kepulauan Meranti.

Sudah lama masyarakat Desa Lukun saling bersambut kabar dari mulut ke mulut bahwa hari ini adalah hari spesial yang hanya ada sekali dalam 5 tahun yaitu pemilihan kepala Desa Lukun tahun 2015. Yang sering mereka sebut dengan pemilihan "penghulu" kampung.

Memang dalam beberapa minggu ini suasana politik di Lukun bertensi tinggi, banyak isu-isu yang tidak sedap acap kali singgah di telinga. Namun, alhamdulillah suasana kampung masih dapat terkendali dan kondusif. Sehingga masyarakat Lukun bisa menikmati hari puncak ini yang menentukan siapa pemimpin yang akan memimpin mereka untuk 5 tahun mendatang.

Pilkades Lukun kali ini diikuti oleh 4 orang kandidat, nomor urut 1 adalah Lukman, nomor urut 2 Anwar, nomor urut 3 A. Rauf Kotot sedangkan nomor urut 4 adalah Mustafa.

Selamat memilih, mudah-mudahan yang terpilih adalah orang yang terbaik untuk memimpin Desa Lukun. Dan semoga juga kelancaran hajat agung masyarakat Desa Lulun ini diberkahi Allah SWT sehingga tetap berjalan aman, damai dan sukses hingga akhir. Amin.

Posting Komentar

  1. Selamat kapada kakanda lukman atas terpilihnya sebagai kades lukun, semoga jadi kades yang amanah dan siap menjalankan tugas yang du emban.

    BalasHapus

 
Top